Pelalawan, (Mataandalas) — Kegiatan Lawatan Adat dan Budaya ke Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kabupaten Pelalawan yang dipusatkan di Istana Sayap, berlangsung pada Sabtu (22/11/2025) sekitar pukul 09.00 WIB. Lawatan tersebut dilakukan oleh Persatuan Ketua-Ketua Kampung (Sidang) Negeri Melaka sebagai bagian dari agenda silaturahmi dan pertukaran budaya Melayu lintas negara.
Hadir dalam kegiatan ini Sultan Pelalawan Tengku Kashar, Sekda Kabupaten Pelalawan Tengku Zulfan, Waka Polres Pelalawan Kompol Asep Rahmat, SIK, Anggota DPRD Pelalawan Asnrol Mubarack, Kapolsubsektor Pelalawan IPDA Fernando Purba, Lurah Pelalawan Musa, SE, Danpos Ramil Pelalawan Serka Masrianto, Bhabinkamtibmas Pelalawan Bripka Heri Kiswanto, serta Kepala Puskesmas Pelalawan Wica Def Fitri. Turut hadir pula tokoh adat, kerabat Sultan, dan undangan lainnya.
Rangkaian acara dimulai dengan perjalanan rombongan dari Pekanbaru menuju Istana Sayap dan disambut dengan persembahan silat tradisi Melayu. Setelah itu, Ketua LAMR Kabupaten Pelalawan menyampaikan sambutan serta sejarah singkat Kerajaan Pelalawan, dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Persatuan Ketua Ketua Kampung (Sidang) Negeri Melaka.
Dalam kesempatan tersebut, Sultan Pelalawan Tengku Kashar menyampaikan bahwa lawatan ini menjadi momentum penting dalam memperkuat hubungan budaya antara Pelalawan dan Negeri Melaka.
"Lawatan ini merupakan bentuk silaturahmi serta pertukaran budaya antara LAMR Pelalawan dan Persatuan Ketua-Ketua Kampung Negeri Melaka. Kami berharap kegiatan ini semakin mempererat hubungan dan menumbuhkan kesadaran tentang pentingnya melestarikan adat dan budaya Melayu," ujar Sultan Tengku Kashar.
Waka Polres Pelalawan Kompol Asep Rahmat, SIK, juga memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini.
"Polres Pelalawan mendukung sepenuhnya kegiatan kebudayaan seperti ini. Semoga dapat memberikan dampak positif dalam pelestarian budaya dan memperkuat persaudaraan," katanya.
Acara ditutup dengan penyerahan cenderamata, jamuan makan siang, dan sesi foto bersama. Selama kegiatan berlangsung, situasi tetap aman dan kondusif.***